Nov 28, 2006

info buku : Rebuilding When Your Relationship Ends

Photobucket - Video and Image Hosting


Judul: Rebuilding When Your Relationship Ends ~ Bangkit Kembali Setelah Hubungan Anda Putus
Penulis : Dr. Bruce Fisher & Dr. Robert Albert
Penerbit : Grasindo


"Apakah dia sungguh mengetahui apa yang kurasakan?"

Demikian yang dikatakan pembaca tentang Rebuilding. Jika Anda disakiti oleh tragedi perceraian, Anda membutuhkan program yang mendukung ini langkah demi langkah dalam upaya menjadikan hidup Anda bergairah kembali.

"Salah satu buku terbaik yang ditulis bagi orang yang mengalami perceraian dan korban perceraian."The Behavior Therapist"

Saya sudah membaca buku ini empat kali dan menstabilonya dengan warna yang berbeda. Selalu ada saja hal-hal baru ditemukan... Saya memberi buku ini kepada orang lain. Sangat baik di dalam memulihkan kembali suatu proses, sekaligus juga mengagumkan.
Joy Spalding, Colorado (online review)

"...menyangkut perasaaan dan persoalan-persoalan sehari-hari sehubungan dengan menceraikan dan diceraikan.... perpaduan antara hal-hal yang serius dan optimisme."
Florence Kaslow, Ph.D.
Journal of Marital and Family Therapy

"Menyadarkan saya bahwa saya bukan satu-satunya orang yang merasa dan bertindak pada jalur yang pasti ketika sebuah perkawinan berantakan. Kami semua mengalami reaksi dan emosi yang sama. Langkah untuk kembali bangkit dalam kehidupan Anda, menjadi semakin bermakna dan memang begitulah adanya."
Linda Percussi, New Jersey (online review)

"...sebuah buku pegangan dalam hal menceraikan dan diceraikan. Dapat diterapkan di dalam membangun kembali hubungan yang hancur dalam kehidupan."
Esther Oshiver Fisher, J.D.
Journal of Divorce

"....hangat, sederhana, dan langsung... inilah buku yang jika Anda baca, Anda tak ingin berhenti sebelum halaman akhir."
A.R.E. Press

Bruce Fisher, Ed.D mengembangkan model pemulihan kembali setelah perceraian (Rebuilding) selama kurang lebih 25 tahun. Pendiri dan direktur Family Relations Learning Center (Boulder, Colorado), dia sudah mentraining ribuan orang dengan pendekatan ini, memperkaya kehidupan banyak orang di seantero dunia. Ia dikenal sebagai terapis yang andal dalam masalah perceraian, penulis, pendidik, anggota American Association for Marriage and Family Therapy.

Robert E. Alberti, Ph.D. adalah psikolog, terapis untuk masalah perkawinan dan keluarga, Fellow (Psychotherapy) of the American Association, anggota klinis American Association for Marriage and Family Therapy, penulis beberapa buku, termasuk buku laris Your Perfect Right. Karyanya dikenal luas dan dihargai sebagai gold standard di bidang penyembuhan psikologis secara mandiri.

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails